SELAMAT DATANG DI PORTAL INFORMASI PENGADILAN AGAMA BANGLI | PERHATIAN : Dalam Mengikuti Persidangan Supaya Berpakaian Rapi dan Sopan dan Tidak Membawa Senjata Api serta Senjata Tajam | Waspada terhadap modus penipuan yang mengatasnamakan pimpinan dan pejabat Pengadilan Agama Bangli terkait dengan janji dengan permintaan imbalan berupa uang atau barang

Written by TIM TI PA BANGLI on . Hits: 80

Rabu, 27 Maret 2024, Pengadilan Agama Bangli Melaksanakan Buka Puasa bersama dengan mengundang tokoh masyarakat dan warga sekitar, Acara dimulai sore hari pukul 16.30 WITA bertempat di Mushalla Al-Hikmah Pengadilan Agama Bangli, Jl. Merdeka No.140 Bangli.

Kegiatan Buka Puasa Bersama juga bertujuan untuk menambah keakraban dan mempererat tali silaturahmi antara pegawai Pengadilan Agama Bangli dengan tokoh masyarakat dan warga sekitar.

Acara dibuka oleh MC Bapak Rohimin, SH. dan dilanjutkan sambutan oleh Ketua Pengadilan Agama Bangli Bapak Alfian Yusuf, S.H.I.,M.H. dalam sambutannya beliau menyampaikan mengenai pentingnya Bersyukur atas semua nikmat yang telah dianugerahkan oleh Allah SWT. Merajut persaudaraan dan kebersamaan serta terjalinnya Soliditas dan Toleransi dengan warga masyarakat.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan Qur’an surah Yaseen dan Do’a yang dipimpin oleh Bapak Abdullah Assegaf, selanjutnya buka puasa bersama dan shalat magrib berjamaah.

Acara Buka Bersama ini merupakan agenda rutin tahunan setiap datangnya bulan suci Ramadhan yang digelar oleh Pengadilan Agama Bangli dengan tokoh masyarakat dan warga sekitar, semoga ditahun-tahun berikutnya kita selalu dipertemukan dengan bulan yang penuh berkah serta ampunan dan Allah.SWT selalu memberikan kesehatan dan umur panjang, Amin amin amin Ya Robbal’Alamin.

Add comment


Security code
Refresh


Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangli

Jl. Merdeka No. 140 Bebalang - Bangli - Bali
Kode Pos 80614

Telp./Fax. 0366-91143

Email  : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 

 

Jam Pelayanan

Senin - Kamis : 08.00-16.30 WITA

Jum'at           : 08.00-17.00 WITA

Istirahat

Senin - Kamis : 12.00-13.00 WITA

Jum'at           : 11.30-13.00 WITA

Jadwal Sidang

Senin-Kamis : 09.00 WITA-selesai

Pelayanan yang berkaitan dengan PNBP mengikuti Jam Pelayanan Bank